MENGGALANG DANA PERSIAPAN TABLO

20190203_102957.jpgAda yang baru tahun ini di kapel St. Vincentius. Dalam menyambut Paskah 2019, Stasi Santo Vincentius akan mengadakan Tablo kisah sengsara Tuhan Yesus pada Jumat pagi sebelum Jumat Agung. Pemain Tablo kali ini bukan OMK lagi, melainkan para orangtua. Pada hari Minggu, 3 Februari 2019 penggalangan dana sudah dimulai. Apa saja kegiatannya?

Sebelum misa, di depan pintu utama kapel sudah ada tim yang membagikan amplop dana tablo untuk umat. Setelah misa, umat mengembalikan amplop tersebut yang sudah diisi dengan jumlah sukarela. Tidak hanya itu, sebelum misa, tampak Bapak-bapak pemeran tablo latihan ngamen di sudut kapel. Wah ternyata ngamennnya high-class juga ya ,kenapa? Karena mereka latihan ngamen pakai teks layaknya koor. Ada sopran, alto, tenor bass juga. Salut!

Setelah misa, tim tablo sudah ada di depan kapel, satu dua lagu dimainkan, lengkap dengan gitarnya. Umat sangat antusias dengan penampilan mereka yang unik ini, selain menghibur umat, dana ngamen juga terkumpul. Bpk. Dwijanto, Bpk.Yustinus Esti,               Bpk. Antonius Dwi , Ibu Caritas Umiyati dan semua rekan-rekannya melantunkan lagu-lagu sampai kapel benar-benar sepi minggu itu. Semangat orangtua ga kalah sama anak muda ternyata.

Romo Robertus Ari Priyanto juga sangat mengapresiasi aksi penggalangan dana ini. Sebelum berkat penutup, Romo Ari berpesan agar umat turut menyukseskan Tablo tahun ini dengan turut berpastisipasi dalam pemberian dana. “ Kalau ga bisa ikut main tablo, biar terlibat ya isi amplopnya pakai yang merah-merah ya. Biar nanti nontonya paling depan. Kalau ga bisa paling depan setidaknya bisa dengar suaranya dari belakang.” Celetuk Romo Ari

Pembagian amplop dana tablo ini akan tetap berlanjut sampai minggu-minggu selanjutnya, begitu juga ngamen versi orangtua juga tetap tampil, karena kita butuh dana yang lumayan banyak untuk persiapan pra-paskah nanti, temasuk tablo. Semangat untuk Bapak-bapak dan Ibu- ibu pemain tablo, semoga Tuhan memberkati sampai hari H-nya nanti. Dan untuk umat St. Vincentius, mari kita beri dukungan untuk penggalanan dana tablo ini. Dari umat — untuk umat.

Tuhan memberkati

Penulis : Nissa Tumanggor

Berita terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *