Acara Paskah Bersama Lektor Paroki Keluarga Kudus Cibinong dan Lektor Stasi Sto.Vincentius

1763909e-578f-4cc6-8787-4e61667b2e76Tema paskah Keuskupan Bogor tahun 2018 adalah Mengimplemantasikan kesetiakawanan sosial demi menyelamatkan air sumber kehidupan.Tema ini menjadi pilar mengadakan acara paskah bersama Lektor PKKC. Untuk Kedua kalinya Lektor Paroki Keluarga Kudus Cibinong dan Lektor Stasi Sto.Vincentius Gunung Putri mengadakan acara bersama. Masih segar di ingatan pada Bulan Januari 2018 yang lalu, Lektor PKKC dan Lektor Gunung Putri mengadakan acara syukuran(natal) bersama, dimana Sto.Vincentius menjadi tuan rumah acara tersebut.

            Pada Hari Minggu, tanggal 22 April 2018, Lektor PKKC menjadi tuan rumah acara paskah bersama. Acara paskah ini diadakan secara outdoor, yaitu bertempat di Gunung Pancar, sentul,Bogor. Acara ini diadakan di alam terbuka agar kita lebih dekat dengan alam, menyesuaikan tema APP.  Acara paskah ini sepenuhnya dipanitiai oleh lektor PKKC. Yang lebih mengesankan adalah panitia ternyata mengundang EO(event organizer) untuk memandu seluruh acara di Gunung Pancar.

            Tim Lektor Gunung Putri(GP) berangkat menuju Sentul pukul 09.00 wib. Seluruh anggota berkumpul di kapel dengan dresscode merah ceria. Setelah doa bersama, akhirnya tim Lektor Gunung Putri siap berangkat. Setibanya di Gunung Pancar, kami disambut hangat oleh EO yang sudah menunggu disana. Selang 10 menit kemudian, tim Lektor PKKC juga tiba di lokasi.

            Seluruh peserta memasuki Wisma Yasmin. Acara diawali dengan doa pembuka, dan arahan dari EO. Kemudian permainan dimulai, lebih dari 10 games yang seru disuguhkan disini. Tim Lektor PKKC membaur dengan Lektor GP, kami berpencar membentuk tim, dimana satu tim terdapat 7 orang. Permainan pertama adalah menirukan kata, misalnya menirukan bagaimana berkendara dengan motor, mendayung perahu, dll. Lalu setiap tim harus bekerjasama untuk membentuk menara dari botol minum, dimana botol minum tersebut dipindahkan dengan balon yang ditiup. Disini kita dilatih untuk fokus dan teliti dalam melakukan pekerjaan yang diemban pada pribadi masing-masing.

            Setelah beberapa games yang melelahkan, peserta mulai lapar, dengan cuaca yang terik menguras cukup energi. Hidangan makanan yang tersaji siap disantap. Pukul 11.30 makan siang bersama dimulai. Disela-sela makan siang, Romo Alfonsus Sombolinggi tiba di lokasi, beliau menyusul setelah memimpin misa di Kapel Sto. Vincentius. Tepatnya pukul 12.00 wib, Bu Debby selaku ketua Lektor PKKC memimpin doa Ratu Surga. Semua berhenti bersantap karena sudah waktunya doa. Kemudian, bel EO berbunyi yang artinya acara dilanjutkan. Kembali lagi dimainkan beberapa games seru lain, seperti mengiring bola menggunakan bambu, dan mengantar bola tersebut ke atas piring. Romo Alfon tidak mau ketinggalan, Ia bergabung dengan timnya untuk melawan tim lain, kehadiran Romo Alfon membuat acara semakin pecah, ramai dan seru, suka usil disana-sini, Romo juga mengikuti permainan sama seperti peserta lain, dikejar, jatuh dan berlari mengejar lawan. Romo dan semua peserta tidak peduli sampai baju menjadi lusuh, kotor, yang penting tetap seru.

            92c62d03-0195-43be-90d7-db17042dfce2Masih banyak games seru lainnya, kekompakan tiap tim benar-benar diuji. Fokus, jujur, sabar dan kompak sangat dibutuhkan disetiap permainan. sampai pukul 15.00 semua permainan selesai. Peserta kembali memasuki Wisma Yasmin. Setelah sesi ceria, lalu  masuk ke sesi serius yaitu Sesi sharing, sesi ini adalah sharing petugas pekan suci. Setiap lektor mengutarakan pesan, kesan, kendala, dan hal-hal apa saja yang dialami ketika bertugas di altar. Setelah itu pengurus dan anggota mengevaluasi kinerja lektor selama pekan suci lalu. Disini juga sesi penyerahan hadiah kepada tim yang sudah memenangkan lomba, setiap anggota mendapat merchandise.

Acara Paskah Lektor PKKC dan Gunung Putri tahun 2018 ini ternyata dapat memberikan kesan yang positif bagi seluruh anggota Lektor, khususnya untuk kebersamaan dan kerjasama yang sudah terjalin dengan baik antara pengurus dan anggota. Tidak hanya itu saja, pada sesi sharing pun, semua anggota Lektor dapat memberikan masukan dan arahan yang positif dan saling mengisi kekurangan antar sesama anggota Lektor supaya lektor dapat memberikan pelayanan yang lebih baik untuk Tuhan, dan juga umat yang ada di Stasi Sto.Vincentius serta Paroki Keluarga Kudus Cibinong.

 

Semoga lektor Stasi Sto.Vincentius dan  Lektor PKKC tetap kompak!

Deo Gratias..

 

  • Penulis : Nissa Tumanggor
  • Editor   : Suryo

Related Posts

0 thoughts on “Acara Paskah Bersama Lektor Paroki Keluarga Kudus Cibinong dan Lektor Stasi Sto.Vincentius

  1. Мне понравилась организация статьи, которая позволяет легко следовать за рассуждениями автора.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *